HUBUNGAN BEBAN KERJA DENGAN STRES KERJA PADA PERAWAT DI INSTALASI GAWAT DARURAT RSUD KOTA KOTAMOBAGU

RELATIONSHIP OF WORKLOAD WITH WORK STRESS ON NURSES IN THE EMERGENCY INSTALLATION OF KOTAMOBAGU CITY HOSPITAL

  • Hairil Akbar Institut Kesehatan dan Teknologi Graha Medika
  • Serly ku’e Institut Kesehatan dan Teknologi Graha Medika
  • Henny Kaseger Institut Kesehatan dan Teknologi Graha Medika
Keywords: Beban kerja, Stres kerja, Perawat

Abstract

Beban kerja perawat adalah seluruh kegiatan/aktifitas yang dilakukan oleh perawat
selama bertugas disuatu unit pelayanan keperawatan. Setiap hari, dalam melaksanakan pengabdiannya seorang perawat tidak hanya berhubungan dengan pasien, tetapi juga dengan keluarga pasien, teman pasien, rekan kerja sesama perawat, berhubungan dengan dokter dan peraturan yang ada di tempat kerja serta beban kerja yang terkadang dinilai tidak sesuai dengan kondisi fisik, psikis dan emosional. Studi pendahuluan terhadap beberapa perawat di instalasi gawat darurat RSUD Kota Kotamobagu didapat gambaran bahwa petugas perawat RSUD Kota Kotamobagu merupakan lingkungan kerja yang memiliki kecenderungan stres tinggi. Tujuan penelitian menganalisis hubungan beban kerja dengan stres kerja pada perawat di Instalasi Gawat Darurat RSUD Kota Kotamobagu. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan rancangan cross sectional. Teknik pengumpulan data menggunakan total sampling dimana semua populasi dijadikan sampel penelitian dengan jumlah sampel yaitu 30 perawat. Analisis data menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan beban kerja dengan stres pada perawat dengan nilai p-value sama dengan 0,000. Saran perawat harus bisa memanfaatkan waktu luang untuk beristirahat dengan benar sehingga tidak mengalami kelelahan yang berlebihan. Selain itu perawat perlu menciptakan kerjasama antar teman kerja untuk menciptakan kondisi kerja yang baik dan menyenangkan agar beban kerja berkurang dan tidak menyebabkan stres yang berlebih.

Nurse workload is defined as all activities carried out by nurses while serving in a nursing service unit. In carrying out the service, a nurse does not only deal with patients, but also with the patient's family and friends, co-workers, dealing with doctors. The regulations in the workplace as well as the workloads are sometimes judged not to be in accordance with physical. psychological and emotional conditions of the nurses. A preliminary study conducted on several nurses in the emergency department of the Kotamobagu City Regional Hospital showed that the nurses were working in an environment with high tendency stress. The purpose of this study was to analyze the relationship between the workload and work stress on nurses in the Emergency Department of Kotamobagu City Regional Hospital. This study applied an analytic survey with a cross sectional approach. The data collection used total sampling with all of the population were included as research samples with a total sample of 30 nurses. The data analysis was carried out using chi-square test. The results showed that there was a relationship between workload and stress on nurses with p-value same as 0.000. It is advised that the nurses to take advantage of free time to rest properly so as not to experience excessive fatigue. In addition, the nurses need to create working cooperation among co-workers to create good and pleasant working conditions so that the workload is reduced and does not cause excessive stress.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anoraga, P. (2001) Psikologi Kerja. Jakarta: Rineka Cipta.

Dwiyana, N. and Sastria, A. (2021) ‘Hubungan Stres Kerja Dan Beban Kerja Dengan Kepuasan Kerja Perawat Di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar’, JIKI Jurnal Ilmiah …, 9. Available at: https://stikesmu-sidrap.ejournal.id/JIKI/article/view/247.

Elvinawati, E. (2012) Hubungan Beban Kerja Perawat Dengan Stres Kerja Pada Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Hikmawati, A. N., Maulana, N. and ... (2020) ‘Beban Kerja Berhubungan dengan Stres Kerja Perawat’, Jurnal Ilmiah …, 2(3), pp. 95–102. Available at: http://jurnal.rs-amino.jatengprov.go.id/index.php/JIKJ/article/view/23.

Kurniadi, A. (2013) Manajemen Keperawatan Dan Prospektifnya: Teori, Konsep, dan Aplikasi. Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Lariwu, Marlin., Kiling A Maukel, D. (2017) ‘Hubungan Beban Kerja dengan Stres Kerja Perawat di Ruang IGD dan ICU RSU GMIM Bethesda Tomohon’, DHARMAMEDIKA (Jurnal Keperawatan dan Kesehatan).

Sardaniah, S. A. I. N. (2019) ‘Hubungan Beban Kerja dengan Stres Kerja Pada Perawat di Rumah Sakit Raflesia Kota Bengkulu’, Jurnal Vokasi Keperawatan (JVK), 2(2).

Shieva Nur (2019) ‘Hubungan Beban Kerja dengan Tingkat Stres Kerja Pegawai rekam medis di RSU Kabupaten Tangerang’, Ilmiah Kesehatan Indonesia, 2(2), pp. 1–14. Available at:file:///C:/Users/ACER/AppData/Local/Temp/1905-4797-2-PB.pdf.

Sholikhah, M. et al. (2021) ‘Hubungan Beban Kerja Dengan Stres Kerja Terhadap Kinerja Perawat Di Igd’, JURNAL EDUNursing, 5(1). Available at: http://journal.unipdu.ac.id.

Tarwaka (2010) Ergonomi Industri Dasar-Dasar Pengetahuan Ergonomi dan Aplikasi di Tempat Kerja. Surakarta: Harapan Press.

Published
2022-03-25